4 Manfaat Menangis Bagi Kesehatan Fisik dan Mental

4 Manfaat Menangis Bagi Kesehatan Fisik dan Mental

Meneteskan air mata bisa terjadi bukan hanya karena seseorang merasa sedih, bahagia berlebih juga bisa membuat air mata menetes tanpa kita sadari.

Ada sebagian besar orang yang membiarkan air mata mereka mengalir begitu saja, dan ada juga orang yang malu untuk mengekspresikan perasaan mereka sehingga menahan air mata mereka. Padahal, dengan menangis secara lepas bisa memberikan manfaat yang luar biasa bagi kesehatan tubuh dan mental.

1. Alternatif detoksifikasi tubuh

Para ahli yang melakukan penelitian tentang menangis pada tahun 1970-an hingga 1980. Penelitian tersebut membuktikan, jika air mata yang keluar dati tubuh membantu membersihkan tubuh dari racun yang di sebut dengan detoksifikasi.

William Frey, seorang ahli biokimia yang ikut dalam penelitian itu mencoba membandingkan air mata emosional dengan air mata iritasi mendapati perbedaan bahan kimia. Seperti protein dalam jumlah banyak dalam air mata emosional karena stres.

2. Pembersih bakteri alami

Manfaat menangis ialah membunuh bakteri yang berada di sekitar nya.

Di lansir dari laman kesehatan harian, air mata memiliki kandungan enzim yang di berinama lisozim. Protein satu ini berperan untuk menghancurkan molekul berbahaya, sehingga bisa membunuh bakteri jahat yang tidak di perlukan oleh tubuh.

3. Mengurangi stres

Manusia dapat menangis karena emosi. Oleh karena itu, menangis bisa memberikan dampak yang baik bagi orang-orang yang merasa kesal. Hal ini juga yang membuat seseorang yang baru selesai menangis akan jauh lebih rileks dari sebelumnya.

4. Menenangkan suasana hati

Dengan melepas tangisan, suasana hati akan menjadi lebih baik. Sebab, tangisan yang kita lepaskan adalah luapan perasaan yang sedang di alami.

Dari tangisan, reaksi dari orang lain akan menjadi faktor paling penting bagaimana perasaan orang yang baru selesai menangis tersebut.

Jika orang yang menangis di berikan bantuan, maka besar kemungkinan dirinya akan merasa jauh lebih baik. Tapi jika ia mendapat respon yang kurang baik, maka ia akan kehilangan kepercayaan dirinya dan malu.

Nah, itulah beberapa manfaat menangis yang baik untuk kesehatan fisik maupun mental.